ASUS Meluncurkan Dua Kartu Grafis GeForce GTX 650 Ti



alt
Belum lama ini, Asus kembali menghadirkan kartu grafis keluaran NVIDIA dengan seri GeForce GTX 650 Ti DirectCU II. Kartu grafis ini telah mendukung DirectX 11 dan ingin menggunakan fabrikasi 28nm untuk menikmati multimedia, atau aplikasi lain yang menunjang produktivitas, atau game PC dengan detil yang tinggi.

Beberapa feature eksklusif dari ASUS juga turut disertakan, seperti pendingin DirectCU II yang dapat beroperasi 20% lebih dingin dan menekan tingkat kebisingan hingga tiga kali, DIGI+ VRM dan Super Alloy Power yang dapat meningkatkan kestabilan sekaligus memperpanjang umur pakai, juga utility GPU Tweak untuk overclocking yang mudah digunakan. Kartu grafis ini mendukung tampilan hingga ke 4 layar dengan dukungan teknologi NVIDIA 3D Surround. Seri ini hadir ke dalam dua versi yaitu OC dan TOP.

Versi OC merupakan GPU yang yang telah secara khusus dipilih, diuji dengan ketat, dan telah di-overclock secara default dari pabrik dengan boost clock pada 954MHz, 26MHz lebih tinggi dibanding kartu grafis referensi.

Bagi yang merasa kurang dengan spesifikasi versi OC, Asus juga menyediakan versi TOP yang telah di-overclock secara default dari pabrik dengan boost clock menjadi 1033MHz, dimana lebih tinggi 105MHz lebih tinggi dibanding kartu grafis referensi.

Hingga saat ini belum diketahui kapan dua kartu grafis ini bakal hadir di Indonesia.